Tuesday, September 15, 2020

KISAH ATOM DARI MASA KE MASA

 


Jika kita mengambil secuil benda dan kemudian memotongnya menjadi 2 bagian dan kemudian masing - masing potongan itu kita potong lagi  secara terus menerus, maka akan tersisa satu potongan terakhir yang tidak dapat lagi dipotong dengan cara apapun !

Potongan terkecil ini disebut ATOM , berasal dari kata "atomos" yang artinya TIDAK DAPAT DIBAGI LAGI! 

Pendapat ini diyakini oleh seorang filsuf Yunani yang hidup sekitar 400 tahun sebelum masehi. Dialah Democritus.

Saturday, September 12, 2020

PENGAJARAN FISIKA DENGAN MEDIA KOMIK (3)


Postingan ini adalah pelengkap dari postingan PENGAJARAN FISIKA DENGAN MEDIA KOMIK (2). Dalam postingan ini akan diuraikan langkah - langkah pembelajaran dengan media komik untuk materi GLBB. 

Karena pada postingan sebelumnya ada jeda hingga pertemuan ketiga, maka postingan ini langsung dimulai dengan pertemuan keempat.

PERTEMUAN KEEMPAT (Waktu : 2 x 40 Menit)

Pada pertemuan ini siswa mulai dikenalkan konsep percepatan. 

Wednesday, September 9, 2020

PENGAJARAN FISIKA DENGAN MEDIA KOMIK (2)


Selang sekitar 2 tahun setelah percobaan pertama menggunakan komik sebagai media pengajaran untuk materi Pesawat Sederhana, kebetulan saya mendapat tugas untuk mengikuti sebuah lokakarya pendidikan bekerja sama dengan sebuah Universitas Swasta. 

Sebagai kelanjutan lokakarya itu, setiap peserta diwajibkan melakukan PTK untuk dilaporkan pada kegiatan tindak lanjut pada pertemuan berikutnya. 

Karena merasa pernah melakukan pengajaran dengan memanfaatkan komik, dan ingin tahu secara lebih obyektif tentang respon siswa dan hasil tes terhadap metode ini, maka saya mengambil judul PENGAJARAN FISIKA DENGAN MEDIA KOMIK. 

Penelitiannya berlangsung antara bulan April - Mei 2008 dengan materi GLB dan GLBB untuk siswa kelas 7. Alasan pemilihan materi ini adalah karena disesuaikan dengan jadwal pada program Semester yang telah disusun sebelumnya.